Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2018

GET IT BEAUTY with STIKES Nasional

Gambar
Tampil cantik dan menarik merupakan dambaan setiap orang, tidak hanya wanita tetapi pria pun juga mulai memperhatikan penampilan terutama terkait dengan kesehatan kulit. Untuk memberikan pengetahuan mengenai cara merawat dan membersihkan kulit khususnya kulit wajah secara benar, STIKES Nasional sebagai salah satu Perguruan Tinggi di bidang Kesehatan mengadakan sebuah acara mini class bertajuk "GET IT BEAUTY with STIKES Nasional" yang akan memberikan penjelasan mengenai cara merawat kulit dengan benar. Tak hanya itu, pihaknya juga mendatangkan Narasumber dari AA Skin care serta mengadakan workshop terkait dengan kecantikan, mulai dari pembuatan produk kecantikan hingga melakukan analisis terhadap produk kecantikan. Acara ini diadakan pada tanggal 23 Januari 2018 dengan hiburan dari Band SMK Kesehatan Bhakti Insani serta Band Akustik dari Mahasiswa STIKES Nasional.

PENARIKAN PKL KELAS XI DI PUSKESMAS

Gambar
PKL(Pelatihan Kerja Lapangan) adalah salah satu syarat lulusnya siswa jenjang SMK. Kegiatan ini bersifat wajib bagi mereka yang telah memasuki kelas XI. 23 Januari 2018 lalu, Para guru pembimbing PKL melakukan pencabutan siswa PKL mereka di masing-masing puskesmas wilayah Surakarta dan Sukoharjo.

Masa Penerimaan Siswa Baru TA 2017/2018

Gambar
Dalam penerimaan siswa siswi baru tahun ajaran 2017/2018, Pengurus osis mengadakan MOS (Masa Orientasi Siswa). MOS berlangsung selama tiga hari pada 10-13 Juni 2017. Antusias para calon siswa SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI sangat tinggi dalam menjalani MOS tersebut. Ini dibuktikan dengan kemeriahan acara MOS.

PERINGATAN HARI PAHLAWAN

Gambar
Peristiwa pertempuran di Surabaya, 10 November 1945 merupakan satu dari sekian banyak kisah besar perjuangan bangsa Indonesia mempertahankan kemerdekaan. Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI melaksanakan upacara bendera pada 10 November 2017. Kegiatan ini dilaksanakan di gedung II SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI dan diikuti oleh seluruh siswa dan para guru SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI. 1. Penyiapan Barisan oleh Pemimpin Upacara 2. Pengibaran Bendera Merah Putih

KUNJUNGAN INDUSTRI KE B2P2TO2T Tawangmangu #4

Gambar
Salah satu agenda tahunan SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI untuk kelas X adalah kunjungan industri ke Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Tanaman Obat dan Obat Tradisional (BPTO) Tawangmangu. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas X serta 7 guru pembimbing termasuk kepala sekolah pada tanggal 2 November 2017. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan murid kepada dunia keFarmasian.                                        Setelah kunjungan usai, kami melanjutkan wisata ke Agrowisata Amanah yang letaknya pun tak jauh dari BPTO Tawangmangu.

IED MUBARAK

Gambar
Dalam rangka memperingati Hari Idul Adha SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI mengadakan serangkaian kegiatan, seperti menyembelih hewan qurban, lomba MTQ, lomba Kaligrafi serta kegiatan lainnya. Disini SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI menyembelih hewan qurban sebanyak 4 ekor kambing. Sebagian daging di masak disekolah dan sebagian lagi dibagikan kepada siswa yang tidak mampu. 1. Penyembelihan hewan qurban 2. Lomba MTQ          Lomba ini diikuti oleh siswa kelas X, XII dan XII. Disini hanya diambil 3 juara Lomba MTQ.             Juara pertama diraih oleh Suhan Iqbal S kelas XA. 3. Lomba Memasak          Lomba ini dimenangkan perwakilan dari kelas XIIB. 4. Lomba Kaligrafi          Lomba ini diraih oleh perwakilan dari kelas XIIB. Antusias siswa-siswi SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI sangatlat tinggi. Ini dibuktikan dari sekian lomba yang diadakan, XIIB berhasil menyabet 2 piala dari lomba memasak dan lomba kaligrafi.

KARTINI DAYS

Gambar
Siapa yang tak kenal dengan tokoh wanita yang satu ini, RA. KARTINI. Salah satu tokoh wanita Indonesia yang dikenal harum namanya sepanjang masa. Itu sebabnya Hari Kartini di peringati setiap tanggal 21 April. Dalam rangka memperingati Hari Kartini, SMK BHAKTI KESEHATAN INSANI mengadakan serangkaian kegiatan seperti, upacara bendera, lomba menghias tumpeng, lomba fashion show serta lomba-lomba lainnya. Dalam acara ini, SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI menyongsong tema "JADILAH WANITA TANGGUH BERKARYA". Sesuai tema yang diambil, diharapkan siswa-siswi SMK KESEHATAN BHAKTI INSANI khususnya wanita, dapat menjadi perempuan seperti sosok RA. KARTINI yang tangguh serta mampu berkarya maupun bersaing dalam hal prestasi dengan para lelaki. 1. Lomba Menghias Tumpeng 2. Lomba Fashion Show 3. Lomba Drama